Bhabinkamtibmas Polsek Mauk Polresta Tangerang Bripka Fahrudin Cek Harga Minyak Goreng di Pasar Jatiwaringin

 

Polsek Mauk Polreata Tangerang Polda Banten menurunkan personil Bhabinkamtibmas melakukan pengecekan ketersediaan minyak goreng di Kampung Pasar Jatiwaringin, Desa Jatiwaringin, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang saat bulan puasa Ramadhan, Senin (11/4/2022).

“Pengecekan harga minyak goreng yang  dilakukan oleh bhabinkamtibmas untuk memastikan ketersediaan selama ramadhan,” terang Kapolsek Mauk AKP Yono Taryono.

Menurutnya upaya ini dilakukan untuk memastikan ketersediaan sembako pada bulan Ramadan sampai dengan menjelang hari raya lebaran.

“Kegiatan monitoring ini juga untuk mencegah terjadinya penimbunan sembako yang dapat mengakibatkan terjadinya kelangkaan serta lonjakan harga,” sebutnya.

Dari hasil monitoring yang dilakukan harga minyak goreng masih relatif dan stok minyak goreng dalam kondisi aman, terpenuhi dan tercukupi.

Ia mengimbau kepada para pemilik usaha bahan pokok dan minyak goreng, agar tidak melakukan penimbunan barang- barang kebutuhan pokok.

Selain kegiatan pengecekan harga dan ketersediaan minyak goreng di pasar jatiwaringin Bripka Fahrudin juga melakukan patroli guna antisipasi kasus pencurian atau jambret. Selain itu melakukan himbauan dalam penegakkan protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker, mencuci tangan, dan penuntasan vaksinasi agar terhindar dari virus Covid-19.

“Hasil pantauan dilapangan masih aman terkendali,” ucapnya.

Icha

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *