Pastikan Tahanan Aman, Bid Propam Polda Banten Cek Rutan Polsek Pasar Kemis Polresta Tangerang
RILISINFO.COM – Guna memastikan tahanan aman, Bid Propam Polda Banten melaksanakan pengecekan rumah tahanan (Rutan) Polsek Pasar kemis Polresta Tangerang pada Minggu (15/05/2022) pukul 21.30 Wib.
Pengecekan dilakukan Bid Propam Polda Banten yang dipimpin oleh Kasubdit Provost Kompol Feby H, SH, S.I.K, M.I.K. berikut 5 personil Bid Propam lainya melaksanakan pengecekan kondisi rutan, perlengkapan, dan kesiapsiagaan petugas jaga dan disambut oleh Kapolsek Pasar Kemis Kompol Maryadi, S.H., S.IK.
Kapolsek Pasar kemis Polresta Tangerang Kompol Maryadi, SH, S.IK membenarkan kegiatan tersebut, “Ya, tadi malam Bid Propam Polda Banten melaksanakan pemeriksaan dan pengecekan rutan Mapolsek Pasar kemis” ujar Maryadi (15/05/2022).
“Pemeriksaan dan pengecekan meliputi sikap tampang dan kesiapsiagaan anggota jaga rutan, kondisi rutan, perlengkapan – perlengkapan seperti Kamera CCTV, Alat Pemadam Kebakaran, alat jaga tahanan seperti buku mutasi, tongkat, borgol, metal detector, alat komunikasi dinas HP dan HT,” jelasnya.
“Kegiatan pemeriksaan dan pengecekan ini dilakukan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti tahanan kabur, kebakaran atau terjadinya kekerasan di dalam rutan,” ungkap Maryadi
Dalam kesempatan tersebut Personil Bid Propam Polda Banten juga berpesan kepada Personil Piket Jaga tahanan dan SPKT agar memastikan didalam rutan jangan sampai ada kekerasan
“Di dalam rutan Jangan sampai ada kekerasan antar tahanan dan agar para tahanan tidak melakukan pungutan berupa uang kepada para tahanan lainnya serta kekurangan perlengkapan agar segera dilengkapi,” tuturnya.
Icha