Hadiri Konser Slank, Dandim 0602/Serang Imbau Masyarakat untuk Jaga Kedamaian

RILISINFO.COM – Kota Serang, Dandim 0602/Serang Kolonel Arm Fajar Catur Prasetyo bersama Kapolresta Serang Kota Kombes Pol Sofwan Hermanto mengajak penggemar grup musik Slank atau disebut Slankers untuk menjaga kedamaian.

Hal itu disampaikan keduanya sesaat sebelum Slank tampil menghibur penggemarnya dalam konser bertajuk ‘Nyanyain Kemerdekaan’ yang digelar di Stadion Maulana Yusuf, Ciceri, Kota Serang, Provinsi Banten pada Minggu (20/8/2023).

“Malam ini kami ingin mengajak para Slankers untuk sama-sama menjaga ketertiban dan keamanan agar konser ini berjalan dengan lancar. Mari sama-sama kita ciptakan kedamaian,” kata Kombes Pol Sofwan.

Senada dengan Kapolresta Serang Kota, Dandim 0602/Serang juga mengimbau masyarakat khusunya Slankers yang hadir untuk bersama-sama menjaga jalannya acara agar berjalan kondusif.

“Pesan kami berdua, tolong dipahami bersama. Mari kita menjaga kedamaian,” tegasnya yang disambut tepuk tangan riuh Slankers.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0602/Serang juga menyanyikan lagu yang diciptakannya berjudul ‘Di Bawah Langit yang Sama’.

Lagu tersebut bercerita tentang kebinekaan, di mana Indonesia yang masyarakatnya beragam budaya dan bahasa, tetapi bisa tetap dalam satu bangsa dan negara.(wan)

Sumber: Pendim