Banten

Beri Kejutan, Camat Tigaraksa Bersama Katar Kunjungi Polsek Tigaraksa HUT Bhayangkara ke 76

RILISINFO.COM – Tigaraksa , Dalam rangka menyambut hari ulang tahun Bhayangkara yang ke-76. Camat Tigaraksa Hj. Rahyuni di dampingi Ketua karang Taruna ( Katar) Endang memberikan kejutan untuk Kapolsek Tigaraksa.

Kedatangan camat Tigaraksa bersama Ketua karang taruna Tigaraksa di terima langsung Kapolsek Tigaraksa ,AKP Hengki Kurniawan, S.IK beserta jajarannya .

Camat Tigaraksa mengatakan, hari ini kami bersama pengurus Karang Taruna Berkunjung Ke Mapolsek Tigaraksa untuk mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang ke 76.

“Selamat Ulang Tahun Bhayangkara yang ke 76, semoga Polri semakin prediktif, responsibilitas dan transparasi,”ucap Camat Tigaraksa

Sementara itu Kapolsek Tigaraksa Hengki Kurniawan mengatakan, kami sangat mengapresiasi atas penghargaan dari camat Tigaraksa beserta pengurus karang taruna yang telah memberikan ucapan Hari Ulang Tahun Bhayangkara.

Dia juga menambahkan, ” InsyaAllah kami akan selalu menjalin sinergitas antara pemerintah,TNI dan Polri. Kami juga berpesan kepada masyarakat agar tetap menjaga Kamtibmas Khususnya diwilayah kecamatan Tigaraksa. Serta kita saling bahu membahu serta bergotong royong”,tandasnya.

Icha