Regu Patroli Sat Samapta Polres Serang laksanakan kegiatan Patroli KRYD Tekan Angka Kriminalitas Dan Berikan Himbauan

RILISINFO.COM-,Serang,Dalam rangka menekan angka kriminalitas Regu Sat Samapta Polres Serang Polda Banten laksanakan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD). Minggu (24/04/2022) pukul 02.00 wib.

Kegiatan patroli KRYD dilaksanakan oleh 1 regu Personel Sat Samapta yang dipimpin oleh Bripka Ronggo Warsito (PS Kanit Pamobvit Polres Serang)

Kasat Samapta Polres Serang AKP Dadang SW mengatakan kegiatan patroli KRYD yang dilaksanakan oleh personel Sat Samapta Polres Serang dalam rangka menekan angka kriminalitas dan gangguan kamtibmas sebagai antisipasi kejadian pencurian,tauran,balap liar

Lanjut Dadang kegiatan patroli yang dilaksanakan pada, saat menjelang makan sahur supaya warga bisa tenang melaksanakan makan sahur dan di samping itu kita juga tetap melaksanakan kegiatan himbauan kepada masyarakat untuk selalu mematuhi prokes covid 19 ,karena sampai saat ini pandemi masih berlangsung

Lebih lanjut Dadang mengatakan kegiatan patroli lainnya yang dilaksanakan oleh personel Sat Samapta Polres Serang yaitu patroli Dialogis dengan memberikan himbauan kepada warga masyarakat agar yang belum melaksanakan vaksin baik ke 1,2 atau Boster untuk datang ke gerai vaksin presisi yang sudah kita siapkan.

Lanjut Dadang kita juga memberikan himbauan untuk waga yang mau mudik untuk selalu memperhatikan apakah semua nya sudah aman rumah yang akan ditinggalkan baik keadaan instalasi listrik, kran air, kompor gas, kunci pintu dan jendela serta kordinasi dengan petugas keamanan lingkungan atau RT untuk pastikan semua aman biar mudiknya bisa tenang dan nyaman, tutupnya(icha)